Cara Menghapus User MySQL

Cara Menghapus User MySQL

Cara Menghapus User MySQL - Menghapus User di MySQL adalah hak dasar dari administrator yang mempunyai akses kedalam user root, sebelumnya kita telah membahas Cara Membuat User dan Password di MySQL dan Cara Membuat User dengan Batasan Localhost dan IP Address namun sekarang kita akan membahas bagaimana cara menghapus User dengan kondisi yang berbeda. mengapa artikel ini tidak disatukan dengan kedua artikel diatas, ini disebabkan kedua kondisi User yang berbeda namun query untuk menghapus User tersebut pada dasarnya sama.

Disini saya mempunyai 2 (dua) User yang berbeda, dimana user dengan nama idmysql merupakan User yang dapat diakses melalui komputer lokal (localhost) dan user dengan nama idmysql_c10 merupakan User yang hanya dapat diakses oleh komputer Client yang beralamatkan / mempunyai IP Address 192.168.1.10 dan tentunya hal ini sudah kita bahasa pada artikel Cara Membuat User dengan Batasan Localhost dan IP Address.

Daftar User
mysql> SELECT user, host FROM mysql.user;
+------------------+--------------+
| user             | host         |
+------------------+--------------+
| root             | 127.0.0.1    |
| idmysql_c10      | 192.168.1.10 |
| idmysql          | localhost    |
| root             | ::1          |
| root             | dreamweaver  |
| 20152205043      | localhost    |
| debian-sys-maint | localhost    |
| root             | localhost    |
+------------------+--------------+
9 rows in set (0.02 sec)

mysql> 

Pada daftar User diatas kita dapat melihat user dan tempat aksesnya.

Menghapus User Biasa
Untuk menghapus User biasa pada umumnya memakai query.
DROP USER nama_user ;
namun untuk menghapus User dengan nama idmysql kita harus menyertakan lokasi user sehingga query yang kita gunakan seperti dibawah karena host dari User idmysql adalah localhost.
DROP USER "nama_user"@"lokasi_user" ;
mysql> DROP USER "idmysql"@"localhost";
Query OK, 0 rows affected (0.01 sec)

mysql>

Menghapus User dengan Batasan IP Address
Untuk menghapus User dengan batasan localhost dan IP Address query yang digunakan sama dengan query yang diatas.
DROP USER "nama_user"@"lokasi_user" ;
Contoh : saya menghapus User idmysql_c10 dengan lokasi user pada komputer client dengan alamat IP 192.168.1.10
mysql> DROP USER "idmysql_c10"@"192.168.1.10";
Query OK, 0 rows affected (0.00 sec)

mysql>

Sekian artikel Cara Menghapus User MySQL, nantikan artikel tentang Basis Data di blog ini.

Jika Kalian menyukai Artikel ini Silahkan Bagikan. Bila ada yang ingin berdiskusi tentang Judul Artikel diatas atau ada pertanyaan yang ingin ditanyakan silahkan menggunakan Fasilitas Komentar dan Fasilitas Contact Form. atau bisa mengirim langsung ke email struktur.mysql@gmail.com.
Previous
Next Post »